Deskripsi
Rexus Legionare MX10
Upgrade Your Touch!
Peran switch dalam sebuah keyboard sangat menentukan kualitas dan karakteristik keyboard tersebut. Itulah kenapa Rexus Legionare MX10 hadir dengan switch berkualitas, dengan tiga pilihan tipe switch berbeda, yaitu Outemu Blue Switch, Red Switch, dan Brown Switch. Karakteristik ketiganya berbeda sehingga dapat memberi Anda banyak pilihan untuk disesuaikan dengan gaya dan jenis permainan. Rexus Legionare MX10 juga unik karena dilengkapi dengan running LED RGB di sekeliling keyboard. Tidak hanya sebagai aksesoris, LED tersebut juga akan memberi aksen dan kesan dinamis, sesuai dengan gaya penggunanya.
Saatnya dongkrak permainan kalian dengan Rexus Legionare MX10!
Tiga Pilihan Switch Outemu
Rexus Legionare MX10 menyediakan tiga pilihan swich mekanikal Outemu yang bisa diganti sendiri secara mudah (hot removable). Switch biru memiliki sifat “clicky” tinggi sehingga suara kllk yang dihasilkan saat memencet tombol terdengar nyaring. Tipe switch yang lebih lembut adalah switch coklat dan merah. Keduanya tetap bersifat tactile (membal), namun lebih ringan (45 – 50gram) dan lembut.
Running LED RGB
Aksen utama pada Legionare MX10 terdapat pada running LED RGB yang mengitari keyboard. LED RGB tersebut diklaim dapat menghasilkan spektrum warna hingga 16 juta warna, dengan 9 mode pencahayaan. Penambahan RGB di sekitar keyboard akan menambah semangat saat bermain game dan mendukung penampilan.
104 Tombol Full Anti-ghosting
Rexus Legionare MX10 dilengkapi dengan 104 tombol yang memungkinkan tetap aktif saat dipencet secara bersamaan (anti-ghosting). Dengan kemampuan ini, permainan akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.
Daya Tahan Switch 50 Juta Klik
Kehandalan switch Outemu pada Legionare MX10 terdapat pada durabilitas switch yang diklaim kuat hingga 50 juta klik untuk tiap switch. Outemu switch pada Legionare MX10 juga lebih sensitif karena memiliki jarak sentuh 4mm, dengan respon kurang dari 5 mikro detik!
Ulasan
Belum ada ulasan.